SMP Negeri Katumbangan Lemo Gelar Upacara Hardiknas 2 Mei 2025 dengan Penuh Semangat

Katumbangan Lemo, 2 Mei 2025 – Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas), SMP Negeri Katumbangan Lemo menyelenggarakan upacara bendera yang berlangsung khidmat dan penuh semangat pada Jumat, 2 Mei 2025.

Upacara Hardiknas digelar sebagai bentuk penghormatan terhadap jasa Ki Hajar Dewantara dan sebagai momentum untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya pendidikan di Indonesia.

Acara ini diikuti oleh seluruh siswa, guru, serta staf sekolah. Bertindak sebagai pembina upacara adalah Kepala Sekolah SMP Negeri Katumbangan Lemo, Bapak Syarifuddin,S.Pd.

Upacara dilaksanakan pada pagi hari, pukul 07.30 WITA, di lapangan upacara SMP Negeri Katumbangan Lemo.

Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai nasionalisme, semangat belajar, dan pentingnya pendidikan sebagai kunci kemajuan bangsa, sesuai dengan tema Hardiknas 2025: “Partisipasi Semesta Wujudkan Pendidikan Bermutu Untuk Semua”.

Upacara berlangsung tertib dengan serangkaian kegiatan seperti pembacaan sejarah Hardiknas, pengibaran bendera Merah Putih, menyanyikan lagu kebangsaan, serta sambutan kepala sekolah yang memberikan pesan motivasi kepada para siswa agar terus belajar dan berprestasi.

Kegiatan ini memberi semangat baru bagi warga sekolah untuk terus mendukung dunia pendidikan, sekaligus mempererat kebersamaan antara guru dan siswa dalam menciptakan lingkungan belajar yang positif.